Pengaturan Cartridge Cannon IP2770 Series
Bagaimana Pengaturan Penggunaan Cartridge pada Cannon IP 2770
Sesuatu ilmu akan tumbuh seiring dengan pengalaman. Di saat kita mempunyai suatu pekerjaan, kadang kala di tengah perjalannya mengalami yang namanya kendala. Nah di sini saya hanya menguraikan tentang masalah dalam penggunaaan alat cetak printer Cannon IP 2770.
Kronologi. Suatu kali admin mempunyai pekerjaan mencetak sebuah dokumen, kebetulan saya bekerja sift malam. Disaat mau ngeprint ternyata cartridge black type 810 sudah tidak bagus, hasilnya bergaris. Walaupun sudah di cleaning beberapa kali masih aja bergaris sedangkan cartridge color masih bagus kalau mau beli yang baru sudah tidak ada yang buka sedangkan pekerjaan harus dikerjakan malam tersebut. Di saat itulah terpikir oleh admin bagaimana kalau dicoba pakai satu catridge aja. Setelah coba utak atik pengaturan settingan printer ternyata ketemu juga caranya sehingga akhirnya pekerjaan bisa terselesaikan. Admin akan membagikan caranya buat sobat - sobat sekalian, barang kali suatu saatnya sobat juga mengalami masalah yang sama.
Berikut cara Pengaturan Penggunaan Catridge Cannon IP 2770 dengan 1 Catridge.
Klik Star ---> Settings ---> Printers and Faxes
Maka akan tampak seperti gambar berikut
Klik kanan pada Cannon IP2770 Series --> Printing Preferences
Pada halaman Preferences Pilih Maintenance selanjutnya Klik Ink Cartridge Settings Pilih Color Only -- OK.
Jika anda punya Cartridge bagus ke duanya tinggal pilih Both Black and Color.
Cuma butuh tiga langkah, semoga artikel yang singkat ini bisa membantu anda pengguna printer Cannon IP2770 Series.
Keunggulan HP Designjet T790
Jenis Jenis Printer Plotter
HP Designjet T790 ePrinter HP Plotter terbaru bisa print tanpa driver
Plotter ini sangat sesuai untuk :
» Usaha Kecil & Menengah
» Perusahaan Besar / bisnis
» Pemerintah, Kesehatan & Pendidikan
» Design Grafis, CAD, GIS
Adapun Keunggulan HP Designjet T790 :
Berkualitas tinggi, hasil cetak cepat. Dengan 6 (cyan, gray, magenta, matte black, photo black, yellow) Tinta Original HP dapat mencetak dengan hasil yang sangat luar biasa.
Printer Mudah digunakan.Dengan 8 GB Memory, plotter ini dapat dengan cepat memproses file.Menghemat waktu dan mengurangi biaya.Support PDF All Operating System dan Software CAD. Kurangi interupsi dengan tinta HP 130-ml Original
Mencetak dari manapun anda inginkan.Gunakan Apple ® atau ™ smartphone, tablet, android untuk mencetak dari mana saja
» The HP Designjet T790 PostScript ePrinter wins 2012 Outstanding Wide-Format Small Workgroup Color Inkjet Printer
» The HP Designjet T series wins BLI's 2013 Wide-Format Technical Printer Line of the Year Award
Type tinta dan printhead ynag digunakan pada HP Designjet T790 adalah sebagai berikut :
TINTA
HP 72 130ml Ink Cartridges with Vivera Ink C9403A
Matte Black C9370A
Photo Black C9371A
Cyan C9372A
Magenta C9373A
Yellow C9374A
Grey
PRINTHEAD
HP 72 Printheads C9380A
Grey & Photo Black C9383A
Magenta & Cyan C9384A
Matte Black & Yellow
Semoga Informasi tentang Keunggulan Plotter HP Designjet T790 dapat menjadi referensi bagi Anda.
Kasus Printer Canon IX400: Error 5C00
Kasus Printer Canon IX400: Error 5C00
Bagi yang punya Printer Cannon, jika mengalami kasus Error 5C00 datang servisan printer A3 canon iX4000 dengan tampilan service call error 5C00 seperti gambar di atas. Carried Unit tidak gerak sama sekali serta di printer LED blinking Kuning - Hijau sebanyak 4 kali. Buka-buka buku primbon Service Manual iX4000 yang bermasalah sekitar Cleaning Unit.
Bongkar-bongkar lagi....
Tampak gambar iX4000 setelah dicopoti pakaiannya....
Bagian yang dilingkari merupakan bagian yang bermasalah. Saya copot dengan sebelumnya melepas dua baut di sebelah kanan kemudian tarik ke depan.
Setelah diteliti dari Cleaning unit tersebut yang bermasalah ternyata gearnya sudah kendor.
Hal ini saya siasati dengan menambal gear yang aus menggunakan solder( dilas plastik) supaya gear bisa kencang menempel ke as lagi, dari pada harus nyari-nyari part yang belum tentu dapat. Akhirnya printer dirakit kembali dan printer bisa digunakan kembali....
Semoga Kasus Printer Canon IX400: Error 5C00 bisa di atasi sendiri kalau tidak terpaksa lapor pada yang berwajib alias tukang service.
Semoga Kasus Printer Canon IX400: Error 5C00 bisa di atasi sendiri kalau tidak terpaksa lapor pada yang berwajib alias tukang service.
Mengenal Jenis - Jenis Printer dan fungsinya
Mengenal Jenis - Jenis Printer dan fungsinya – Printer dalam bahasa Indonesia disebut dengan pencetak merupakan sebuah hardware yang terhubung ke komputer untuk mencetak suatu data baik itu gambar, tulisan dll. Saat ini beberapa jenis printer sudah bisa mencetak data Anda yang terdapat di Smartphone tanpa harus menghubungkannya dengan kabel (nirkabel) dengan menggunakan teknologi wi-fi. Pada saat ini ada 2 jenis printer yang mudah kita temui yakni printer inkjet dan printer laserjet. Selain kedua printer di bawah ternyata ada banyak jenis printer yang mempunyai fungsi yang berbeda-beda. Berikut penjelasannya tentang jenis-jenis printer yang saya ketahui:
Jenis printer ini adalah yang paling umum ditemui pada saat ini. Printer ini menyemprotkan tinta ke atas kertas untuk membentuk gambar. Hal ini terjadi dikarenakan ada sebuah plat magnet yang langsung mengalirkan tinta ke atas kertas sesuai dengan pola yang diinginkan. Kualitas cetakan printer inkjet hampir menyamai kualitas cetakan pada printer laserjet. Kualitas printer inkjet standar adalah sekitar 300 dpi (dots per inch) , walaupun jenis printer yang baru sudah mulai berimprovisasi. Selain tinta warna, printer inkjet juga bisa diatur untuk mencetak dalam bentuk hitam putih
Laserjet atau sering disebut dengan printer laser merupakan jenis printer yang menggunakan laser pada proses pencetakannya. Pertama-tama laser disinarkan pada sejenis drum untuk membuat pola gambar yang akan dicetak. Lalu drum itu berputar melalui toner ( sejenis tinta untuk laserjet tetapi berupa bubuk dan tidak cair ) dan bagian pada drum yang berlistrik mengambil toner. Lalu dengan kombinasi antara tekanan dan panas. tinta di drum itu dipindahkan ke atas kertas. Printer laserjet bekerja sangat cepat dan catridgenya bertahan lebih lama.Sama seperti printer inkjet printer laserjet juga bisa diatur untuk mencetak warna hitam putih saja atau seluruh warna [CMYK (Cyan, Magenta, Yellow, Black)
Kedua printer diatas merupakan jenis printer yang paling sering kita jumpai. Di bawah ini adalah jenis printer yang jarang atau bahkan tidak pernah dilihat oleh orang awam.
Pada dasarnya jenis printer LED/LCD ini hampir sama dengan printer laser tetapi tidak menggunakan laser untuk membuat pola pada drumnya melainkan menggunakan cahaya. Orang-orang sering menyamakan printer Laser dengan printer LED/LCD. Proses cetaknya hampir sama printer tetapi printer LED/LCD menggunakan light-emitting diode. Printer ini menghasilkan kualitas cetak yang sangat tinggi baik itu teks maupun grafis.
Printer ini menggunakan pita dan set pin yang tersusun sangat rapat untuk mencetak huruf dan karakter lain di kertas. Cara kerjanya mirip mesin tik. Kecepatan cetaknya sangat bervariasi yakni antara 50-500 karakter per sekon. Jumlah pinnya sangat bervariasi antara 9 -24 dan menentukan kualitas cetak yang dihasilkan. Jenis printer ini biasanya digunakan untuk mencetak faktur dan lain-lain.
Printer ini menggunakan sejenis tinta yang sudah dililinkan. Cara kerjanya adalah priinter melelehkan tinta yang melilin tersebut lalu ditampung dalam sebuah tempat yang kemudian dipindahkan ke sejenis drum yang lalu akan mendinginkan tinta itu baru mencetaknya ke kertas. Solid Ink printer. Jika dibandingkan dengan jenis – jenis printer lain, jenis printer ini mempunyai komponen dalam yang lebih sedikit. Suhu serta kelembapan kertas mempengaruhi kerja printer ini.
Jenis Printer ini merupakan perangkat profesional yang banyak digunakan dalam seni grafis dan fotografi untuk pencetakan pada mug dan benda dengan permukaan keras lainnya. Printer ini bekerja dengan memanaskan tinta sehingga berubah dari padat menjadi gas.
Printer Portabel biasanya cukup ringan dan kadang-kadang menggunakan baterai. Biasanya printer ini mempunyai resolusi cetak yang cocok untuk mencetak teks biasa. Anda dapat menemukan beberapa jenis printer portable yakni : Printer Thermal, Printer Thermal Transfer, dan Printer Inkjet. Keuntungan utama dari Printer Thermal Transfer dan Printer Thermal adalah lebih kecil dan ringan dibandingkan dengan Printer Inkjet. Rata-rata printer thermal transfer dan printer thermal memiliki berat seberat setengah kilo . Biasanya printer Inkjet portabel lebih berat 2 kilogram dari Thermal Printer. Thermal printer memerlukan kertas khusus untuk pencetakkannya.
Jenis printer ini sangat akurat pada proses pencetakannya. Printer ini berukuran besar dan biasanya digunakan untuk mencetak gambar-gambar arsitrk atau insinyur. Ada 2 jenis printer plotter yakni flatbed plotter dan drum plotter.
Jenis Printer Photo Digital
Walaupun kebanyakan jenis printer inkjet dan laserjet sudah bisa mencetak foto, Fotografer masih menginginkan printer dengan hasil cetak yang lebih tinggi.Biasanya ada beberapa tambahan tinta yakni light Cyan dan light Magenta.
Printer ini bekerja dengan mencetak cover pada CD dan DVD.
Printer ini biasanya digunakan untuk mencetak ID Card dengan cepat dan dalam jumlah yang banyak.
Jenis Printer ini sangat mudah ditemui pada kassa sebuah toko. Printer ini juga terhubung dengan Laci uang yang ada di bawahnya.
Printer Label ini digunakan untuk mencetak label dengan jumalah banyak dan lebih mudah. Beberapa Printer Label memiliki banyak fungsi sekaligus yakni pada supermarket juga bisa digunakan untuk mencetak barcode. Beberapa Printer label juga bisa mencetak label dengan berbagai bentuk.
Printer Epson L110 Yang Praktis
Printer Epson L110 ini merupakan keluaran terbaru 2014 pengganti Epson L100 yang sudah tidak telah discontinue, untuk jenis tinta nya sepertinya sama, hanya saja kelebihan dari printer Epson L110 ini dari seri terdahulunya Epson L100 adalah kecepatan printnya telah di upgrade lebih tinggi lagi.
Kelebihan lainnya dari Epson L110 ini dari seri terdahulunya adalah lebih menghemat ruang, sehingga kita lebih mudah meletakkannya ditempat yang agak sempit.
Printer epson L110 memiliki beberapa fungsi tunggal yang dirancang lebih canggih daripada produk pendahulunya hingga akhirnya andapun tidak perlu khawatir dengan kecanggihan dan kinerjanya. Printer yang satu ini menggunakan tinta botol yang asli dan harga tinta yang cukup murah serta melakukan pengisian ulang yang sangat mudah. Kinerja pencetakan pada epson l110 mempunyai batas cetak sebesar 4000 halaman khusus warna hitam. Cukup hemat kan???
Printer Epson L100 Infus
Printer Epson L100 Infus
Printer L100 inkjet tersebut menggunakan metoda infus, namun secara resmi dengan menggunakan tinta original. Printer Epson L100 Infus ini dilengkapi dengan teknologi FIT (Fast Ink Top-Up). Teknologi FIT memiliki 3 komponen yang didesain secara khusus yaitu tangki tinta, selang tinta yang terintegrasi, serta katup penutup khusus (choke valve).
Printer Epson L100 mampu mencetak sampai berlipat-lipat dibandingkan cartridge. Bagusnya lagi, Epson memberikan 6 botol tinta pada paketnya.
Langganan:
Postingan (Atom)